WAJAH NAGOYA BATAM

WAJAH NAGOYA BATAM - Kawasan Nagoya di P. Batam merupakan sebuah kawasan bisnis yang paling ramai di pulau ini.
Terdapat banyak pusat perbelanjaan dan mall serta komplek ruko yang menjual berbagai jenis barang. Yang paling banyak ditemukan adalah perlengkapan wanita seperti tas, sepatu, dan pakaian.

Salah satu mall yang paling ramai di kawasan Nagoya adalah Nagoya Hill. Mall ini tidak pernah sepi dari pengunjung. Toko-toko didalam mall ini menjajakan berbagai jenis barang mulai dari tas dan jam tangan bermerk, parfum serta aksesoris pria dan wanita, sampai fashion dengan brand-brand ternama. 

Dari segi harga memang di mall ini lebih mahal sedikit dibandingkan dengan mall sejenis seperti BCS (Batam City Square) yang juga ramai pengunjungnya. Mall lain yang bertebaran di kawasan ini adalah DC Mall (Diamond City Mall), Mega Mall Shopping Center, Harbour Bay Mall, Plaza Top 100 Penuin, Panbill Mall dan Kepri Mall.

Untuk urusan perut, kawasan Nagoya adalah jempolnya. Banyak sekali bertebaran resto dan pusat jajanan disekitarnya. Di dalam Nagoya Hill terdapat Food Street yang merupakan kumpulan dari segala jenis kuliner di tanah air serta kuliner Asia lainnya. Sedangkan kuliner andalan P. Batam sendiri adalah makanan laut, terutama gongong, sejenis siput laut.

Food Street Nagoya Hill





Nagoya Hill Hotel, terletak persis didepan Nagoya Hill Mall


       Pada saat kunjungan kami ke P. Batam bertepatan dengan libur panjang, sehingga banyak juga toko-toko yang tutup. Jalan-jalan tampak sepi.










Makan malam di salah satu resto seafood di Harbour Bay Mall

       

0 komentar